Tersedia indikator baru — Peluang Harga Waktu/Time Price Opportunities (TPO)

Feb 27

Konsep TPO, juga dikenal sebagai “Profil Pasar”, yang dirumuskan oleh J. Peter Steidlmayer pada tahun 1980-an. TPO membantu trader memvisualisasikan perkembangan harga seiring dengan perkembangan periode profil dan konsentrasi harga pada level tertentu selama periode tersebut. Anda juga dapat menggunakan nilai terkait dari Profil Volume yang disertakan untuk menguatkan signifikansi setiap level TPO dengan volumenya:

Profil pada bagian kiri chart di atas adalah TPO. Profil di sebelah kanan adalah Profil Volume opsional. Setiap profil TPO mewakili periode harian, mingguan, atau bulanan yang tetap. Anda dapat menentukan perincian horizontal (waktu) dan vertikal (harga) profil dari pengaturan indikator.

Ukuran blok waktu yang membagi setiap periode menentukan perincian horizontal profil. Anda dapat memilih ukuran blok antara lima menit dan empat jam. Setiap blok waktu yang berurutan dikaitkan dengan sebuah huruf yang menandakan kapan terjadinya dalam suatu periode. Profil pertama-tama menggunakan huruf besar dari A hingga Z, kemudian menggunakan huruf kecil jika diperlukan lebih banyak. Blok “A” muncul untuk setiap level harga yang dikunjungi selama blok pertama, blok “B” muncul untuk level dengan aktivitas harga selama blok kedua, dan seterusnya.

Ukuran setiap baris dalam profil menentukan perincian vertikalnya. Indikator dapat menentukan ukuran baris secara otomatis, atau anda dapat mengatur secara manual jumlah tick per baris.

Indikator TPO Sesi pendamping, yang membagi profil ke seluruh sesi yang dapat dikonfigurasi, bukan periode absolut, juga tersedia.

Pengguna dengan paket Premium dan tingkat yang lebih tinggi akan menemukan kedua versi indikator TPO di bagian “Teknikal/Profil” pada jendela “Indikator, Metrik & Strategi”.

Memisahkan dan menggabungkan profil

Anda dapat membagi atau menggabungkan profil individu secara interaktif, yang sangat berguna ketika anda ingin memeriksa wilayah tertentu pada chart dengan tingkat detail yang berbeda. Untuk menggunakan fitur ini, klik kanan blok profil dan pilih tindakan yang sesuai dari menu kontekstual. Perhatikan bahwa fitur ini tidak tersedia untuk TPO Sesi.

Mendistribusikan blok dalam suatu periode

Daripada memvisualisasikan blok gabungan dalam satu profil, anda dapat mendistribusikannya ke setiap blok waktu di sepanjang periode profil. Fungsi ini dapat membantu anda dalam memahami penghitungan blok penyusun profil dan arus aktivitas harga dari waktu ke waktu. Untuk mengaktifkan tampilan ini, gunakan kotak centang “Split berdasarkan blok” pada tab “Pengaturan/Corak” indikator.

Level kunci

Anda dapat menggunakan kotak centang pada tab “Pengaturan/Corak” untuk memungkinkan profil menampilkan beberapa level harga utama, termasuk VAH, VAL, titik tengah, pembukaan, penutupan, single print, and poor high/low.

Halaman Pusat Bantuan kami untuk TPO dan TPO Sesi memberikan informasi untuk membantu anda memanfaatkan indikator ini dengan semaksimal mungkin.

Kami berharap fitur yang paling banyak diminta ini dapat bermanfaat bagi anda, dan terus kirimkan masukan dan saran anda kepada kami agar kami dapat menjadikan platform ini sebaik mungkin. Kami membangun TradingView untuk anda, dan kami selalu ingin mendengar pendapat anda.

— Tim TradingView

 

Look first Then leap

TradingView dibangun untuk anda, karenanya manfaatkan fitur-fitur luar biasa kami semaksimal mungkin
Luncurkan Chart